Khasiat dan Manfaat

TEMUGIRING (Curcuma heyneana Val.V.Zyp)

     
     Temugiring merupakan tanaman semak semusim, mempunyai batang semu terdiri atas pelepah daun, permukaan licin warna hijau. Daun tunggal,Perbungaan majemuk, mahkota kuning muda.
     Temugiring dapat ditemukan tumbuh liar di pekarangan dan ladang pada tanah lembab dan sedikit cahaya pada dataran rendah sampai 900 dpl.

Kandungan kimia : Minyak atsiri, Zat pati

Bagian tanaman yang digunakan : Rimpang

Khasiat ; Antelmintik

Cara pengobatan :
  • Cacingan : Rimpang temugiring segar 4 g, air secukupnya, Temugiring diparut kemudian diseduh dengan air mendidih hingga diperoleh 1/4 cangkir, diminum 1 kali sehari.
  • Bau badan : Rimpang temugiring segar 1/2  jari tangan, Air mendidih 100 ml, Diseduh, Diminum 1 kali sehari 100 ml.
  • Kegemukan :  Rimpang temugiring segar 1/2 jari tangan, daun kemuning segar 1 genggam, Daun pacar kuku segar 1 genggam, Air secukupnya, dipipis, diminum 1 kali sehari 1/4 cangkir




No comments:

Post a Comment